Nggak Mau Repot dalam Bertransaksi? Saatnya Digital Banking Indonesia Mengambil Peran!


Anda pasti pernah, ‘kan, punya pengalaman ingin buru-buru tiba giliran Anda ketika mengantre di sebuah atm untuk melakukan transaksi? Atau, ketika datang ke bank untuk membuka rekening baru, dan harus menunggu giliran nomor antrean Anda dipanggil. Bayangkan, ketika Anda tiba di atm dapat langsung menggunakan mesin atm, dan ketika tiba di bank, dapat langsung menuju teller untuk membuka rekening baru, Anda dapat menghemat waktu sehingga banyak hal yang bisa Anda lakukan kemudian. Yup, waktu Anda sangat berharga, sekalipun satu menit yang dipakai hanya untuk mengantre. Tak perlu khawatir, Digital Banking Indonesia telah hadir sebagai solusi untuk menghemat waktu Anda!

Digital Banking atau disebut juga dengan layanan perbankan, menggunakan sarana elektronik seperti smartphone melalui digital sehingga dapat dilakukan secara mandiri oleh nasabah untuk memperoleh informasi, melakukan transaksi, registrasi, pembukaan rekening, dan sebagainya. Anda dapat mengakses langsung dengan perangkat elektronik seperti smartphone, tablet, ataupun komputer yang mengandalkan koneksi internet untuk terhubung dengan layanan perbankan digital ini. Jadi, Anda bisa melakukan layanan perbankan di mana dan kapan saja melalui perangkat elektronik yang Anda miliki. Beberapa jenis produk dari digital banking ini di antaranya adalah mobile banking dan internet banking, yang memudahkan Anda untuk transfer dalam waktu yang cepat.

Berdasarkan data yang disampaikan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), banyaknya kemudahan yang didapat dari sistem perbankan digital ini menghasilkan peningkatan sebanyak 50,4 juta nasabah pada tahun 2016 dari yang sebelumnya hanya 13,6 juta nasabah pada tahun 2012 .

Data di atas membuktikan sistem pelayanan ini memudahkan segalanya yang berhubungan dengan kegiatan perbankan dalam kehidupan sehari-hari kita. Sekarang, ingin membeli barang di e-commerce, bisa langsung transfer ke rekening tujuan melalui mobile banking atau internet banking. Atau, ketika ingin mengetahui saldo saat ini. Kebayang ‘kan gimana repotnya kalau harus mencari atm dulu, sementara atm terdekat jaraknya 500m dari lokasi, misalnya.

Nah, Anda sudah merasakan segudang kemudahan sistem perbankan digital ini, ‘kan? 

Previous
Next Post »

- Kritik dan saran sangat saya nantikan untuk kemajuan blog ini.
- Silakan report, jika ada link yang mati.
- Mohon untuk berkomentar sesuai dengan tema postingan.
- Dilarang berkomentar yang mencantumkan LINK AKTIF.
ConversionConversion EmoticonEmoticon